Halaman

Sabtu, 21 Desember 2013

Antara Dicintai atau Mencintai

Sedikit penasaran dengan pertanyaan "dalam sebuah hubungan pilih mana antara dicintai atau mencintai?"
entah kenapa kepikiran tentang pertanyaan itu. sempat aku tanyakan pada beberapa teman begitu juga pasangan dengan pertanyaan tersebut.

Dalam sebuah hubungan, pacaran atau suami istri sedikit aneh jika jawabannya memilih satu di antara keduanya. pertanyaanku kenapa tidak kedua-duanya, dicintai dan mencintai, jadi ada timbal balik bahkan saling memberi rasa yang sama meski dengan cara yang berbeda.

Mayoritas jawaban teman-teman bahkan pasangan lebih milih "dicintai" dengan alasan berikut (gabungan)

  • kita ga perlu capek-capek melakukan banyak hal untuk orang yang mencintai kita, 
  • tak menguras pikiran juga, 
  • lebih ringan buat menjalankan sesuatu selain cinta, 
  • ga musingin soal yang mencintai lagian dia kan yang cinta, 
  • seneng aja, lebih diperhatikan
  • ga ribet
Bukan berarti memilih jawaban tersebut tidak mencintai pasangannya atau bertepuk sebelah tangan atau tidak serius atau buat maen-maen saja (menurutku), harapannya sih seperti itu.
satu hal yang lebih penting dari pertanyaan konyol itu dalam sebuah hubungan antara dua insan yaitu saling percaya, saling menjaga, saling terbuka, saling menerima. intinya sih itu.


Tidak ada komentar: